Peristiwa nahas menimpa Yoga Riando Pratama (23), pemuda asal Kabupaten Rembang, Jawa Tengah tewas usai menabrak truk gandeng dari arah belakang.
Korban mengendarai motor Kawasaki Ninja berwarna hijau tanpa Tanda Nomor Kendaraan Bermotor (TNKB), dari arah timur ke barat, sekitar pukul 04.30 WIB, Rabu (10/1/2024).
Kanit Penegakan Hukum (Gakum) Satlantas Polres Tuban, l Iptu Eko Sulistyono mengatakan, dugaan kuat korban saat melaju di Jalan Tuban-Bancar tepatnya di Desa Glondonggede, Kecamatan Tambakboyo kurang konsentrasi.
“Dugaan kami dari hasil olah TKP, korban kurang konsentrasi,” ujar Kanit Gakum.
Berdasarkan kartu identitas korban merupakan warga Desa Tlogotunggal, Kecamatan Sumber, Kabupaten Rembang.
Korban Meninggal di Lokasi
Akibat hantaman keras antara motor Kawasaki Ninja dengan truk gandeng didepannya, korban tak selamat dan meninggal di lokasi kejadian.
Saat melakukan perjalanan dari arah timur ke barat korban sendirian, tanpa membonceng siapapun. Di saat kondisi jalanan yang sepi, kecelakaan tak terhindarkan.
“Korban sudah tidak tertolong saat petugas tiba di lokasi,” jelas Kanit Eko.
Jenazah korban langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD Koesma Tuban. Dari lokasi kejadian, petugas Satlantas mengamankan beberapa barang bukti seperti kendaraan bermotor, STNK dan SIM korban.
Kecelakaan di Jalur Pantura Tinggi
Satlantas Polres Tuban menghimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk berhati-hati dan penuh konsentrasi saat melintasi jalur Pantura. Sebab, jumlah kecelakaan masih tinggi.
Beberapa titik Jalur Pantura yang patut diwaspadai yakni, Kecamatan Bancar, Tambakboyo, Jenu, Tuban Kota dan Palang. Kelima wilayah tersebut mobilitas kendaraan sangat tinggi sehingga resiko kecelakaan pun meningkat.
Jika kantuk atau kecapekan, Satlantas menghimbau agar segera beristirahat di rest area atau masjid. Nyawa sangat berharga sebab ada keluarga yang menanti di rumah.